Duta Besar (Dubes) Rusia untuk Indonesia, Lyudmila Vorobieva, berkunjung ke Ponpes Nurul Iman Cibaduyut, Kota Bandung. Dia datang ke sana dengan didampingi oleh Wakil Ketua DPR RI sekaligus Ketua Umum PKB , Muhaimin Iskandar atau dikenal Cak Imin.
Di kunjungan ini, Lyudmila dijadwalkan memberikan materi mengenai “Dialog Kehidupan Islam di Indonesia dan Islam di Rusia”. Dalam pemaparannya, Lyudmila menyebut kehidupan beragama di Indonesia dan Rusia mempunyai banyak kesamaan karena sama-sama berpegang pada nilai tradisi.
Lyudmila juga mengatakan bahwa jumlah umat Islam di Rusia belakangan ini mengalami peningkatan yang pesat. Kini Rusia merupakan wilayah dengan jumlah penganut Islam paling besar di Eropa sebanyak 20 hingga 30 juta jiwa atau 30% dari total penduduk Rusia.
“Islam sekarang mengalami periode kebangkitan di Rusia Jumlah masjid di Rusia meningkat 70 kali, sekarang jumlahnya hampir 7 ribu masjid,” kata Lyudmila melalui keterangannya, Rabu (25/1).
Sementara itu, Cak Imin mengaku bersyukur jumlah penduduk muslim di Rusia mengalami peningkatan. Dia juga menyebut bahwa semangat keagamaan penduduk Rusia yang begitu tinggi itu dibuktikan dengan maraknya jemaah haji asal Rusia yang berangkat ke Arab Saudi.
“Kita juga bersyukur Rusia penduduk muslimnya sangat besar bahkan sejak Uni Soviet semua negara pecahan Uni Soviet banyak yang berpenduduk Muslim,” ucap Cak Imin.
Cak Imin lalu mengajak Lyudmila untuk berkeliling ke pondok pesantren lainnya yang ada di Indonesia dan menyaksikan langsung pendidikan agama di sana. Dia menyebut Rusia tak akan merugi bila pondok pesantren didirikan di Rusia.
“Kalau bisa nanti berkeliling ke beberapa pesantren bisa menyaksikan kurikulum pendidikan agama, yang Insya Allah kalau bikin pondok di Rusia gak rugi,” imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, Cak Imin juga mengharapkan perang antara Rusia dan Ukraina dapat segera diakhiri. Menurut dia, berakhirnya perang antara dua negara itu bakal membuat kondisi ekonomi dunia tumbuh lebih baik.
“Kita berharap Rusia segera damai, dan mengakhiri perang dengan siapa pun amin, kalau Rusia dan Ukraina damai ekonomi dunia tumbuh baik dan insyaAllah kita akan selamat dari krisis dan resesi,” tandas Cak Imin.