Kabaharkam Polri , Komjen Pol Arief Arief Sulistyanto, memastikan helikopter jenis NBO 105 dengan nomor registrasi P-1103, jatuh di dekat pantai Perairan Manggar, Belitung Timur, Minggu (27/11).
Ia mengatakan, helikopter tersebut jatuh akibat cuaca.
“Dengan temuan itu dapat disimpulkan pesawat Heli P 1103 jatuh karena cuaca di perairan Manggar,” ujar Komjen Arief dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan, Senin (28/11).
Arief mengatakan, kabar jatuhnya heli tersebut pertama kali dikonfirmasi dari seorang nelayan yang melaporkan penemuan sandaran kursi penumpang heli di Perairan Manggar.
“Pada jam 07.58 WIB dilaporkan tim telah menemukan satu jenazah yang diduga crew pesawat Bolco 1103. Identitas masih akan diperiksa karena sementara masih proses evakuasi,” jelasnya.
Saat ini Tim SAR Pol Airud, Basarnas, TNI AU, dan Polda Bangka-Belitung telah melakukan operasi pencarian. Jenazah yang ditemukan yakni Bripda Choirul Anam yang juga mekanik heli. Jenazah sudah dievakuasi.
Heli itu dilaporkan hilang kontak pada Minggu (27/11) siang. Heli dalam kondisi laik terbang.