32.4 C
Jakarta
Rabu, Juni 7, 2023

Head to Head Lecce vs Atalanta Jelang Liga Italia

Lecce akan beradu kekuatan melawan Atalanta dalam lanjutan giornata ke-14 Liga Italia 2022/23. Kedua tim bakal berlaga di Stadio Comunale Via del Mare, Kamis (10/11) dini hari WIB.
Lecce masih kurang konsisten dalam perjalanannya di Liga Italia musim ini. Mereka gagal memetik kemenangan dalam enam laga terakhir secara beruntun. Tim asuhan Marco Baroni kini berada di peringkat 16 klasemen dengan raihan sembilan poin berkat satu kemenangan, enam hasil imbang, dan mengalami enam kekalahan.
Kontras, performa Atalanta sejauh ini terbilang cukup mengesankan di Liga Italia. Skuad racikan Gian Piero Gasperini membukukan delapan kemenangan, tiga kali imbang, dan menelan dua kekalahan dalam 13 laga. Torehan tersebut membuat La Dea mengoleksi 27 poin dan menghuni posisi ke-4 klasemen sementara Liga Italia musim ini.
Berkaca pada bentrokan terakhir kedua tim pada musim 2019/20 lalu, Atalanta sukses menghajar Lecce dengan skor 7-2. Lantas, apakah Atalanta berhasil mengulangi kejayaan tersebut atau akankah Lecce mampu mengamankan poin penuh di hadapan publik sendiri?
(01/03/2020) – Lecce 2-7 Atalanta (Serie A)
(06/10/2019) – Atalanta 3-1 Lecce (Serie A)
(12/02/2012) – Atalanta 0-0 Lecce (Serie A)
(22/09/2011) – Lecce 1-2 Atalanta (Serie A)

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
5PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles