33.1 C
Jakarta
Jumat, Maret 31, 2023

5 Tips Agar Skin Care Bekerja Maksimal pada Kulit

Ladies, apakah kamu pernah merasa produk skin care yang digunakan tidak memberikan perubahan pada kulit? Biasanya kita secara langsung akan berpikir salah pilih produk.
Padahal belum tentu, lho, Ladies. Kondisi tersebut bisa disebabkan karena kamu belum tahu cara yang tepat dalam mengaplikasikan skin care sehingga memberikan hasil nyata.
Lantas, bagaimana cara yang tepat untuk mengoptimalkan penggunaan skin care? Jangan khawatir, kumparanWOMAN telah merangkum beberapa tips yang bisa dilakukan agar produk skin care bisa menyerap sempurna.
Mengutip Self, hal pertama yang perlu dilakukan sebelum mengaplikasikan skin care adalah mempersiapkan kulit. Ini berarti kamu harus benar-benar memastikan kulit bersih sehingga bisa menyerap produk skin care yang akan diaplikasikan.
Hal ini sangat penting diperhatikan karena bisa menentukan efektivitas produk skin care yang akan memberikan hasil signifikan.
Cara selanjutnya yang harus kamu perhatikan adalah mengaplikasikan produk saat kulit masih lembap. Dikutip dari Marie Claire, sebaiknya segera mengaplikasikan skin care setelah mandi dan kulit dalam keadaan setengah kering.
Dalam kondisi setengah basah, kulit akan menyerap produk skin care lebih maksimal.
Kamu juga bisa memaksimalkan penyerapan skin care dengan mengeksfoliasi kulit secara rutin. Eksfoliasi bisa mengangkat sel-sel kulit mati yang menumpuk pada lapisan paling atas. Ketika kulit mati terangkat, maka penyerapan produk skin care akan lebih maksimal.
Sel kulit mati juga dapat menyumbat pori-pori dan akhirnya menyebabkan munculnya komedo. Jika tidak dieksfoliasi, komedo berpotensi meradang dan berubah menjadi jerawat.
Layering skin care merupakan teknik yang populer beberapa waktu terakhir. Ini merupakan teknik mengaplikasikan skin care berlapis-lapis untuk membuat kulit tampak sehat dan bebas dari masalah.
Namun, sayangnya masih banyak perempuan yang kurang memahami tahapan layering sehingga membuat produk skin care tidak memberikan hasil maksimal.
Misalnya saat memadukan bahan aktif seperti retinol dan benzoil peroksida. Kedua bahan ini tidak boleh digunakan dalam waktu yang bersamaan karena bisa membuat kulit menjadi iritasi.
Tidak hanya dari segi bahan, konsistensi produk juga bisa memengaruhi daya serap skin care. Kamu disarankan untuk mengaplikasikan skin care yang lebih cair, lalu di tahap terakhir menggunakan produk yang konsistensinya lebih tebal.
Ladies bisa mulai dengan toner, serum atau essence terlebih dahulu sebelum mengoleskan pelembab, krim mata, atau krim malam.
Jika ingin hasil skin care lebih maksimal, disarankan untuk membedakan produk skin care saat pagi dan malam hari. Berdasarkan keterangan Dr. Dendy Engelman, M.D., dokter kulit yang berbasis di New York, sebaiknya aplikasikan produk skin care yang melembapkan di malam hari. Sementara saat pagi hari fokus pada skin care yang bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
”Pada siang hari, pilih serum yang kaya antioksidan dan krim pelembab dengan tabir surya. Sebelum tidur, gunakan produk berbasis vitamin A atau retinol untuk membantu pergantian sel dan membuat kulit lembab,” kata Engelman dikutip dari Marie Claire.

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
5PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles